Mongabay Indonesia
banner
mongabayid.bsky.social
Mongabay Indonesia
@mongabayid.bsky.social
Akun resmi Mongabay Indonesia di BlueSky. Menyajikan liputan mendalam tentang hutan dan isu-isu lingkungan, termasuk berita, analisis, dan informasi terkini terkait kelestarian alam.
Petugas Taman Nasional Everglades di Florida Selatan mencatat perilaku unik kura-kura merah perut (Florida redbelly turtle) yang sering meregangkan kaki dan lehernya ke samping menyerupai posisi terbang tokoh “Superman”.
November 6, 2025 at 10:40 AM
Tim ilmuwan internasional berhasil menemukan kembali kelelawar telinga panjang Turkestan (Plecotus turkmenicus) di Gurun Karakum, Turkmenistan, setelah tidak terlihat sejak 1970. Selama lebih dari lima dekade, spesies ini diduga punah karena tidak pernah lagi ditemukan di alam.
November 6, 2025 at 12:00 AM
Tim dari Bareskrim Polri mengungkap adanya 36 titik tambang pasir ilegal di kawasan Taman Nasional Gunung Merapi yang tersebar di lima kecamatan di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
November 4, 2025 at 1:47 AM
Seekor komodo remaja ditemukan mati di tepi Jalan Labuan Bajo–Golo Mori, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) NTT menduga kematian satwa langka itu akibat tertabrak kendaraan yang melintas.
October 28, 2025 at 4:29 AM
Hewan mungil seberat sesendok gula ini pernah hidup di antara akar dan serasah daun hutan Pulau Christmas, sebuah pulau kecil di Samudra Hindia. Spesies kecil yang hampir tak dikenal ini baru saja dinyatakan punah.
October 27, 2025 at 10:02 AM
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap keberadaan aktivitas pertambangan emas ilegal di kawasan Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Lokasi tersebut hanya sekitar satu jam perjalanan dari sirkuit.
October 24, 2025 at 4:36 PM
Pemerintah Kabupaten Serang, Provinsi Banten, menetapkan pemusnahan hewan ternak di wilayah Kecamatan Cikande setelah teridentifikasi terpapar zat radioaktif Cesium‑137 (Cs-137).
October 24, 2025 at 3:00 AM
Kementerian Kehutanan melalui Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Nusa Tenggara Timur bersama sejumlah lembaga konservasi telah berhasil memperbanyak populasi kura-kura leher ular Rote (Chelodina mccordi).
October 23, 2025 at 3:25 AM
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia menyebut bahwa pada 2025 Kementerian ESDM akan membuka lelang sepuluh wilayah pengelolaan panas bumi. Salah satu wilayah yang masuk peta survei yakni Jenawi, Karanganyar, di lereng Gunung Lawu.
October 15, 2025 at 3:41 AM
Tim Advokasi Anti Kriminalisasi (TAKI) menyampaikan nota pembelaan atau pleidoi terhadap sebelas warga adat Maba Sangaji, Halmahera Timur, dalam sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Negeri Soasio, Tidore Kepulauan, pada Jumat, 10 Oktober 2025.
October 14, 2025 at 3:00 AM
Tim Advokasi Anti Kriminalisasi (TAKI) menyampaikan nota pembelaan atau pleidoi terhadap sebelas warga adat Maba Sangaji, Halmahera Timur, dalam sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Negeri Soasio, Tidore Kepulauan, pada Jumat, 10 Oktober 2025.
October 14, 2025 at 3:00 AM
Spesimen tersebut dinamai Breugnathair elgolensis, arti harfiah “ular palsu dari Elgol”. Ia menampilkan gabungan karakteristik reptil yang unik: rahang mirip ular dan gigi kait, tetapi tubuh pendek dan kaki lengkap seperti kadal biasa.
October 7, 2025 at 5:17 AM
Di Desa Mekar Jaya, Natuna, berdiri sebuah rumah kayu sederhana bernama Umah Kekah. Tempat ini menjadi pusat kegiatan Komunitas Mantau Kekah yang dipimpin oleh Ahdiani, seorang guru SD sekaligus pegiat konservasi.

Selengkapnya:
mongabay.co.id/2025/09/30/ma...
October 2, 2025 at 1:00 AM
Jane Goodall, primatolog legendaris yang mengubah cara dunia memandang simpanse, wafat pada usia 91 tahun.

Selamat jalan Jane Goodall, dunia berduka atas kepergianmu namun akan selalu meneruskan cahaya harapan yang kau tinggalkan.
October 1, 2025 at 11:05 PM
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Pemerintah, dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) resmi menyepakati 67 Rancangan Undang-Undang (RUU) untuk masuk dalam Prolegnas Prioritas Tahun 2026.
September 27, 2025 at 1:30 AM
Mualem menegaskan pemilik tambang harus mulai menarik alat berat sejak hari ini. Ia menyebut pemerintah akan menertibkan aktivitas tambang ilegal yang terbukti merusak lingkungan sekaligus tidak memberi kontribusi terhadap pendapatan daerah.
September 26, 2025 at 1:19 AM
Laporan Universitas Rutgers, New Jersey, mengungkap bahwa orangutan ternyata lebih unggul daripada manusia modern dalam menghindari obesitas.

Selengkapnya:
mongabay.co.id/2025/09/08/at...
September 22, 2025 at 9:00 AM
Memperingati Hari Badak Sedunia.
Indonesia masih menjadi rumah bagi dua dari 5 spesies badak di dunia, badak jawa dan badak sumatra. Sayangnya, keduanya kini berstatus Kritis di Daftar Merah IUCN.
Hilangnya habitat, perburuan, dan terpisahnya populasi membuat satwa ini kian terancam.
September 22, 2025 at 5:00 AM
Rhett Ayers Butler, pendiri dan CEO Mongabay, masuk dalam daftar Forbes Sustainability Leaders 2025 yang menyoroti 50 pemimpin global dalam menghadapi krisis iklim.
September 21, 2025 at 4:24 AM
Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) akan mendeklarasikan 20 September 2025 sebagai Hari Keadilan Ekologis, bertepatan dengan Pertemuan Nasional Lingkungan Hidup (PNLH) XIV di Sumba, Nusa Tenggara Timur.

Selengkapnya:
mongabay.co.id/2025/09/13/wa...
September 15, 2025 at 1:00 AM
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) baru saja menyelesaikan identifikasi tambang di pulau-pulau kecil Indonesia dan menemukan 226 Izin Usaha Pertambangan (IUP) beroperasi di 477 pulau kecil yang tersebar di 21 provinsi.

Selengkapnya:
mongabay.co.id/2025/09/14/kk...
September 14, 2025 at 9:00 AM
Dunia tengah menghadapi ancaman serius terhadap keanekaragaman hayati laut, terutama akibat praktik penangkapan ikan berlebih. Kondisi ini membuat kesehatan laut berada di ambang titik kritis.

Selengkapnya:
mongabay.co.id/2025/09/10/la...
September 13, 2025 at 1:00 AM
Nasib menyedihkan menimpa Orang Tobelo Dalam atau O’Hongana Manyawa (juga dikenal sebagai O’fongana Manyawa), masyarakat adat yang mendiami hutan Halmahera, Maluku Utara.

Selengkapnya:
mongabay.co.id/2025/09/10/pe...
September 12, 2025 at 9:00 AM
Keluarga besar Taman Nasional Tesso Nilo berduka atas kehilangan salah satu gajah binaannya, Kalistha Lestari atau akrab disapa Tari. Anak gajah betina ini tumbuh dalam pengawasan induknya serta pendampingan intensif para penjaga konservasi.
September 11, 2025 at 12:31 AM
Pemerintah berencana merevisi PP No. 46/2007 untuk memperluas kewenangan dan wilayah kerja BP Batam, dari semula mencakup 8 pulau menjadi 22 pulau.

Selengkapnya:
mongabay.co.id/2025/09/05/ar...
September 6, 2025 at 9:00 AM